SKI News
Telaga Sarangan di Magetan Berubah Menjadi Hamparan Telaga Sampah

Kondisi Telaga Sarangan yang penuh dengan sampah
Suarakumandang.com,BERITA MAGETAN. Kurang lebih dua pekan ini kondisi telaga Sarangan sangat memprihatinkan. Pasalnya banyak sampah berserakan di dalam telaga yang saat ini kondisi kering karena musim kemarau berkepanjangan.
Pemandangan indah sudah tidak dirasakan lagi. Karena sampah yang berserakan di dalam telaga.Banyak plastic, botol minuman mineral sampai kertas pembukus makanan.
“Ini sampah dari pengujung mas yang turun ke telaga karena kondisi air surut. Merekalah yang membuang sampah. Saya tidak tahu dan tidak mengenal, tapi yang jelas yang membuang sampah itu para pengunjung yang ingin melihat air dari dekat,”kata salah satu pemancing ditelaga Sarangan.Selasa,(18/09/2018).
Meski demikian ada juga pengunjung yang mengaku memprihatinkan dengan kondisi telaga Sarangan yang penuh dengan sampah.”Minta ampun kotor sekali mas melihat telaga Sarangan berubah menjadi telaga Sampah,”ucapnya.
Seperti Hanki Tri Suyanto warga Ngawi yang datang ke telaga Sarangan bersama keluarga merasa kecewa dengan kondisi telaga Sarangan yang penuh dengan sampah.
“Tak sebanding dengan harga tiket masuk, tak sebanding dengan iklan di surat kabar, tak seindah di video profil. Menurutku telaga Sarangan sangat kotor dan kumuh,”sedihnya.
Hanki mengatakan kecewa dengan pengelola telaga sarangan yang terkesan hanya mengambil keuntungan saja.”Mereka tak memperdulikan dari sisi kenyamanan pengunjung,”paparnya.
Sementara itu, ia berharap dari pihak terkait untuk lebih bekerja professional dalam mengelola telaga Sarangan.”Dan kami juga berharap bagi pengunjung untuk sadar akan menjaga kebersihan,”pungkasnya. Cahyo.