SKI Kesehatan
Nakes Magetan Dapat Bantuan Minuman Sehat Tradisional

Suarakumandang.com. BERITA MAGETAN. Komunitas Peduli Tenaga Kesehatan (Nakes) yang tergabung dari Forum Industri Kecil Menengah (IKM), Paguyuban Wong Magetan (PWM), dan Sahabat Alam membagikan ratusan minuman sehat tradisional yang terdiri dari madu, sari lemon serta minuman rempah-rempah di Rumah Sakit Sayidiman Magetan, Jawa Timur. Sekitar pukul 20.30 WIB, Senin, (12/07/2021).
Bantuan minuman sehat tradisional diberikan secara simbolis oleh Suyono Wiling salah satu anggota Komunitas Sahabat Alam kepada salah satu petugas medis di depan ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD).
“Bantuan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kawan-kawan yang terbentuk dalam Komunitas Peduli Nakes,” ujar Suyono Wiling.
Lebih lanjut, Bahwa bantuan yang diberikan kepada Nakes RSUD Sayidiman Magetan merupakan murni bakti sosial atas kepedulian kawan-kawan yang terbentuk dari komunitas di Magetan.
“Kami berharap dari kami mewakili kawan-kawan komunitas di Magetan bahwa bantuan ini dapat untuk meningkatkan imun mereka,” jelasnya.
Selain itu, Kami juga berharap, dengan bantuan ini kawan-kawan nakes tetap semangat, tangguh dalam melakukan pekerjaannya.
Menurutnya, bahwa mereka (nakes-red) merupakan pahlawan garda terdepan dalam menangani penyebaran COVID-19. ”Kami juga berharap dengan vitamin ini mereka tetap dalam keadaan sehat dan bisa bekerja dengan baik,” paparnya.
Sementara itu, Lilik salah satu nakes di RSUD dr. Sayidiman Magetan mengucapkan terima kasih atas perhatian yang telah memberikan bantuan berupa minuman sehat.
“Kami sangat terharu atas kepedulian teman-teman dari komunitas Magetan. Ini merupakan sebuah perhatian yang tak ternilai,” ungkapnya.
Sementara itu, pembagian bantuan kepada nakes di RSUD Sayidiman Magetan akan terus berlangsung selama 7 hari ke depan dengan menu yang berbeda.
Jurnalis: Cahyo Nugroho.