SKI News
Kantor Kesbanglinmas Akan dipindah, Bupati Magetan Ngajak Kepsek Jangan Berpikir Linier Saja

Suprawoto Bupati Magetan saat memberikan sambutan kepada seluruh kepala sekolah tingkat SD dan SLTP sekabupaten Magetan di gedung Korpri Magetan
Suarakumandang.com, BERITA MAGETAN. Kantor Badan Kesatuan Bangsa Perlindungan Masyarakat (Kesbanglinmas) Kabupaten Magetan, Jawa Timur oleh Suprawoto Bupati Magetan akan dipindah dan dicarikan tempat yang permanent.”Kantor kalau jadi satu itu biasanya irenan (saling iri), entah itu mulai dari kebisingan, tukang bersih-bersih, pakir sepeda motor bahkan masih banyak lainnya,”ujar Suprawoto Bupati Magetan usai acara audisi dengan sejumlah kepala sekolah (Kepsek) tingkat SD dan SLTP yang digelar di gedung Korpri.Selasa,(02/10/2018).
“Dalam waktu dekat ini akan kami carikan tempat untuk kantor kesbanglinmas supaya perpustakaan tidak hanya sebagai pelengkap intansi saja, padahal budaya membaca itu baik dan perlu kita lestarikan, tanpa membaca pastinya kita akan bodoh,”kata Suprawoto kepada suara kumandang.
Suprawoto membayangkan jika kantor perpustakaan terlihat bagus dilengkapi dengan wifi yang kenceng, tempat duduk yang nyaman maka tidak menutup kemungkinan anak-anak akan datang dan sambil membaca buku. Itu salah satu cara menarik anak-anak supaya mau datang ke perpustakaan,”katanya.
Suprawoto juga berupaya mengajak para kepala sekolah SD dan SLTP se-kabupaten Magetan untuk lebih kreatif dibidang perpustakaan ,”Selama ini kepala sekolah SD dan SLTP di kabupaten Magetan tidak dapat memajukan perpustakaan karena cara berpikir mereka masih linier,”jelasnya.
Suprawoto siap membantu akan memberikan semua buku hasil karyanya disumbangkan di perpustakaan kabupaten Magetan. “Jangan khawatir saya punya buku karya saya, dan akan saya sumbangkan untuk perpustakaan di Magetan dan jumlah cukup lumayan banyak , ada satu lemari besar semua lengkap, dan semua itu adalah karya saya sendiri,”paparnya.
Kata Suprawoto untuk mengenalkan perpustakaan di Magetan tidak sulit jika kita mau berusaha.”Begini caranya, wilayah Kabupaten Magetan merupakan wilayah Mataraman, kita buat saja perpustakaan di Magetan dengan perpustakaan bahasa sastra jawa paling lengkap se Indonesia, dan itu belum ada di Indoensia. Maka tidak menutup kemungkinan orang se-Indonesia akan datang untuk mencari perpustakaan di Magetan,”katanya.
Bahkan bagi mahasiswa dari luar daerah Magetan seperti kota -kota besar akan datang dan membuat skripsi, tesis maupun makalah akan datang kesini.”Dan kalau kesini yaitu ke Magetan tidak menutup kemungkinan tidak hanya cukup waktu 1 atau 2 hari mereka akan berhari-hari tinggal di Magetan hanya karena untuk mencari buku itu,”paparnya.
Dari situlah semua akan kena dampaknya, yaitu mulai dari warung, penginapan bahkan tempat rekreasi yang ada di Magetan akan merasakan dampaknya sehingga dapat mmeningkatkan perekonomian masyarakat di Magetan.
“Kalau selama ini kan yang datangkan hanya itu-itu saja, paling juga beli jajan cuman habis 3 ribu lauk tempe,”ucap suprawoto sambil bercanda.
Sementara itu Suprawoto dalam acara audisi silaturoim ingin mengajak para kepala sekolah SD dan SLTP jangan selalu berpikir linier atau lurus tanpa ada inovasi yang dapat memajukan Magetan. “Semua bisa dilakukan asalkan semua mau bekerja untuk kemajuan Magetan,”pungkasnya.Cahyo.
Sartono Wiratmojo
Oktober 3, 2018 at 8:02 pm
Lha lajeng kantor Dinas Parwisata dan Kebudayaan mbok inggih dipun penggalih bapa….. mrihatinajen sanget.