SKI News
Desa Mojo Selesaikan Infrastuktur Jalan di Tengah Pandemi

Suarakumandang.com,BERITA NGAWI. Meski sempat terkendala pelaksanaanya akibat pandemi COVID 19, proyek pavingisasi penghubung antar dusun di desa Mojo Kecamatan Bringin akhirnya kelar juga.
Dimensi jalan selebar 3 meter sejauh 346 meter penghubung dusun lengkong dan pojok telah siap pakai dilintasi warga.
Jalur senilai 193 juta tersebut merupakan proyek yang dianggarkan dari Dana Desa untuk pembangunan infrastruktur disamping reformasi aparatur desa.
“Proyek pavingisasi yang sedang dikerjakan merupakan proyek dengan skala prioritas, dan direncanakan akan dilakukan di semua jalan desa penghubung antar dusun secara berkesinambungan,” kata Subiyanto, Kepala desa Mojo ( 22/06/2020).
Subiyanto juga memaparkan atas himbauan Pemkab Ngawi, DD (dana desa) tahun 2020, utamanya di tengah pandemi COVID-19 ini difokuskan pada penanganan dan pencegahan covid 19 berupa pengadaan alat-alat dan bahan seperti tempat cuci tangan, pengadaan masker, handsanytizer, pembelian cairan desinfektan dan lain-lain serta dialokasikan untuk BLT (bantuan langsung tunai) bagi warga terdampak di luar tanggungan pusat, dengan besaran 600 ribu / warga dan diterimakan selama 3 bulan.
“Kami sudah merinci, untuk tahap pertama, pencairan BLT telah diterima oleh 44 KK dengan rincian 11 KK dari dusun Mojo I, 6 KK dari dusun Mojo II, 22 KK dari dusun Pojok, dan 5 KK dari dusun Lengkong,” terang Subiyanto.
Sementara itu, di desa Mojo terdapat 4 dusun, Mojo 1, Mojo 2, Pojok dan Lengkong masih memerlukan infrastruktur jalan yang memadai. Terlebih sebanyak 2.245 jiwa yang bermukim di 4 dusun tersebut rata rata petani yang membutuhkan akses yang lancar.
Jurnalis: Ahmad Hakimi.