SKI News
Bu Crit Warga Magetan: Terima Kasih Ya Alloh Atas Gerobak Angkringannya
Crit mengaku sangat senang setelah mendapat gerobak angkringan gratis dari Pemerintah Kabupaten Magetan.
Suarakumandang.com, BERITA MAGETAN. Terima kasih Ya Alloh atas gerobak angkringannya demikian luapan Bu Crit setelah menerima gerobak angkringan gratis dari Pemerintah Kabupaten Magetan,
di Rumah Promosi jalan Diponegoro. Kelurahan Selosari. Senin,(29/7/2024).
Pemerintah kabupaten Magetan memberikan gerobak angkringan secara cuma cuma kepada 47 pedagang kaki lima.
Upaya ini adalah untuk membantu masyarakat Magetan dalam kegiatan jualan di alun alun maupun di rumahnya masing masing.
Dari data Dinas Perindustrian perdagangan (Disperindag) Kabupaten Magetan ada 17 gerobak angkringan diberikan
kepada mereka yang berjualan di rumahnya masing masing, sedangkan sisanya diberikan kepada mereka yang jualan di alun alun Magetan.
Adalah Crit warga Kelurahan Magetan mengaku sangat senang. Bahkan ibu dua anak ini sampai terharu saat menerima grobak gratis.
“Ya Alloh terima kasih atas grobaknya,”cetus Bu Crit usai menerima gerobak angkringan.
Bu Crit juga menjelaskan, dengan grobak gratis tersebut akan mengurangi pengeluarannya.
Sebelum mendapat gerobak angkringan gratis Bu Crit selalu mengeluarkan uang jasa pulang pergi untuk mengakut meja dibawa ke lokasi berjulan di alun alun Magetan.
“Setiap hari saya mengeluarkan uang jasa angkut sejumlah Rp 27.000 perhari. Kalau ada grobak ini uang Rp 27.000 bisa ditabung. Soalnya gerobak angkringan pemberian dari pemerintah ada rodanya,”terangnya.
Dengan fasilitas grobak yang lebih memadahi, Bu Crit mengaku akan lebih semangat dalam berjualan menu jajannya.
Sementara itu, gerobak angkringan yang terbuat dari kayu jati tersebut dianggarkan dari Anggaran Pendapatan Belajan Daerah (APBD) tahun 2024.
Dalam pemberian gerobak angkringan gratis tersebut pemerintah kabupaten Magetan berharap dapat bermanfaat membantu untuk mencukupi kebutuhan sehari hari.
Jurnalis: Cahyo Nugroho.