SKI News
Ponorogo Targetkan 15 Ribu Vaksin Untuk Pelajar

Suarakumandang.com, BERITA PONOROGO. Pemerintah kabupaten Ponorogo, Jawa Timur terus kebut vaksinasi untuk pelajar SMA/SMK. Bahkan pemerintah menargetkan 15 ribu pelajar akan selesai menjalani vaksin hingga 7 september 2021.
Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo mengatakan pemerintah sengaja kebut vaksinasi untuk pelajar karena Ponorogo sudah masuk dilevel 3 atau zona Oranye dan sudah diijinkan mengadakan pembelajaran tatap muka.
“Ini dilakukan karena saat ini kurikulum pembelajaran pelajar tingkat SMA/SMK sudah memasuki tahapan praktikum,”ujar Sugiri.Jumat, (03/09/2021).
Lanjutnya, apalagi sangat tidak mungkin jika praktikum harus diberikan secara daring.”Vaksinasi untuk pelajar ini merupakan program gubernur Jawa Timur yakni meminta seluruh daerah agar mempercepat vaksinasi untuk pelajar,”terangnya.
Sementara itu, untuk pelajar SMA/SMK Bupati juga akan mempersiapkan formula vaksinasi untuk pelajar tingkat SMP dan SD.
Jurnalis: Cahyo Nugroho.