SKI News
Evakuasi Bangkai PO Suka Damai di Jurang Mojosemi Berlangsung Lama

Proses evakuasi bangaki bus di mojosemi magetan
Suarakumandang.com,BERITA MAGETAN.Bangkai bus pariwisata PO Suka Damai dengan nopol K 1745 AZ masih berada di dasar Jurang di Mojosemi. Upaya mengevakuasi bus ini cukup sulit karena jurang curam.
“Saat ini masih dalam pross evakusi bus untuk bisa dibawa ketas dan kami mengerahkan eksakuator mini,”ujar AKP Himmawan Setiawan Kasat Lantas Polres Magetan.
Dijelaskan,pihak kepolisian sudah upayakan sejak Rabu,(26/09/2018) , namun masih mengalami kesulitan karena lokasi jatuhnya bus cukup dalam sekitar 20-25 meter.”Karena curamnya jurang pihak mengunakan eksakuator untuk membuatkan jalan supaya bisa ditarik keatas,”kata Himmawan.
“Kita sudah upayakan dengan alat berat kren resikonya cukup tinggi, karena mengingat tanjakan sangatn tajam jadi sulit untuk dinaikan keatas,maka dengan eksakuator nanti bangkai bus akan ditarik melalui jalan yang sudah dibuat oleh eksakuator,”terangnya.
Sementaraitu dalam proses evakuasi bangkai bus di jalur Sarangan-Cemorosewu tepatnya diatas taman wisata Forest Park akanberlangsung lama,sebab melihat kondisi lokasi jatuhnyabus berada ditikungan tajam dengan jurang yang sangat dalam.
Diberitakan sebelumnya Selasa,(25/09/2018)lalu, Bus yang mengalami kecelakaan membawa penumpang berjumlah 47 terdiri dari 36 siswa , 6 guru dan kru bus 3 orang. 13 penumpang 2 orang meninggal dunia, 4luka berat 7 luka ringan. Cahyo.