SKI News
Dikira Paketan Terjatuh, Setelah Dibuka Berisi Jasad Manusia, Diduga Korban Pembunuhan

Petugas Polisi Ngawi saat olah TKP
Suarakumandang.com, BERITA NGAWI. Warga Desa Dadapan Kecamatan Kendal, Jawa Timur dihebohkan dengan penemuan jasad wanita dalam koper di pembuangan sampah, Kamis (23/1/2025).
Ali Usman tak lain adalah penemu pertama saat usai membuang sampah.
Sesuai keterangan yang berhasil dihimpun jurnalis suarakumandang.com,
Ali Usman hendak mencuci tangan di sungai sekitar lokasi mendapati bungkusan besar menyerupai paket ekpedisi berwarna hitam.
“Tak kira paketan yang terjatuh, saya upload agar diketahui pemiliknya, karena berat saya dan warga penasaran, terus bungkusan dibuka ternyata sebuah koper dan ada bercak darah, lalu saya laporkan ke Polsek Kendal,” jelas Ali kepada jurnalis suarakumandang.com.
Mendapat laporan, Polsek Kendal langsung meneruskan ke piket Satreskrim Polres Ngawi untuk ditindaklanjuti.
Setelah anggota Satreskrim datang dan membuka koper tersebut dan diketahui ada sosok jasad wanita di dalamnya.
Jasad wanita yang diperkirakan kurang dari 30 tahun nampak setengah telanjang terbungkus kain tebal dalam posisi tertekuk.
Memastikan adanya temuan jasad dalam koper tersebut petugas langsung melakukan olah TKP dan mengevakuasi koper berwarna merah ke kamar jenazah RSUD Soeroto Ngawi.
Salah seorang petugas medis yang turut mengidentifikasi kondisi jasad dalam koper, memastikan isi dalam koper berjenis kelamin wanita dewasa, namun belum jelas keutuhan sosoknya.
“Kami hanya membantu kepolisian untuk memastikan isi dalam koper adalah manusia berjenis kelamin mengarah ke identitas wanita,” jelas seorang petugas medis Ririn Ponco Winanti.
Belum ada keterangan secara resmi dari pihak kepolisian tentang penemuan jasad yang diduga kuat korban pembunuhan ini.
Jurnalis: Tim Redaksi.