SKI News
Pekan Olahraga Pelajar Jatim, Sugiri Sancoko: Tunjukan Mental Juara

Suarakumandang.com, BERITA PONOROGO. Jumat, (04/11/2022) Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo, Jawa Timur melepaskan 100 anggota kontingen yang akan mengikuti 12 dari 17 cabang olahraga pada Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) XIII Jawa Timur (Jatim) yang digelar di Sidoarjo selama 10 hari hingga berakhir pada tanggal 16 November 2022.
Dalam kesempatan tersebut Sugiri Sancoko memberikan pesan kepada peserta Popda untuk menunjukan mental juara untuk menyodok urutan klasemen.
“Usia pelajar merupakan masa yang tepat untuk pembinaan atlet. Apalagi Popda juga merupakan ajak tolak ukir prestasi dan menambha jam bertandingan,”kata Sugiri.
Sedangkan kontingen atlet Kabupaten Ponorogo yang terdiri dari pelajar sederajat meliputi SD, SMP, dan SMA.
Pertandingan yang diikuti diantaranya di caging olah (cabor) catur taekwondo, atletik, renang, selam, balap sepeda, sepatu roda, karate, petanque, panahan, tenis lapangan dan panjat tebing.
Sementara itu, pihak pemerintah kabupaten Ponorogo akan memfasilitasi para atlet junior untuk mengejar prestasi sehingga akan menjadi atlet professional.
Jurnalis: Tim.