Connect with us

SKI News

Mojosemi Hadirkan Dua Dinosaurus Untuk Menghibur Pengunjung

Published

on

Mojosemi Hadirkan Dua Dinosaurus Untuk Menghibur Pengunjung

Suarakumandang.com, BERITA MAGETAN. Siapa yang tidak tahu Mojosemi Forest Park di Magetan, wahana wisata yang tengah booming dikalangan masyarakat Magetan maupun luar kota. Libur panjang di hari natal 2018 dan tahun 2019 Mojosemi Forest Park tidak hanya menyuguhkan wahana dan panorama alam yang eksotis. Namun, juga hiburan yang sebelumnya belum ada di wahana mojosemi forest Park yaitu penampilan Dinosaurus Show.

Arif Mustofa selaku pengelola objek wisata Mojosemi Forest Park menjelaskan bahwa, terdapat fasilitas hiburan baru yaitu pertunjukkan dengan nama Dinosaurus Show. “ Dinosaurus Show ini ditampilkan saat weekend dan hari libur nasional, namun untuk liburan panjang high season Natal dan Tahun Baru 2019 ini Dinosaurus show akan ditampilkan setiap hari mulai dari 22 Desember 2018 sampai 6 Januari 2019,” jelasnya.

Arif juga mengatakan, karena adanya Dinosaurus Show ini pengunjung Mojosemi Forest Park meningkat drastis dari biasanya.”karena ada Dinosaurus Show ini, pengunjung sangat membludak. Mayoritas mereka ingin menonton Dinosaurus Show yang kami suguhkan,” ungkapnya.

Tak hanya dua Dinosaurus yang disuguhkan dalam pertunjukan tersebut. Ada 14 penari dari sanggar singo taruna juga ikut menghibur pertunjukan bersama dua binatang Dinosaurus.

“Pengunjung sangat antusias, selain ingin menikmati panorama alam nan eksotik dan beberapa wahana yang ada di Mojosemi, yang mereka tungu-tunggu adalah Dinosaurus Show yang sangat menghibur. Peminat Dinosaurus Show ini sangat banyak mulai dari kalangan anak-anak maupun dewasa,”paparnya.

Kata Arif Mustofa, untuk kedepannya pihak Mojosemi Forest Park akan menambah peforma dalam penampilan Dinosaurus Show akan menjadi Dinosaurus Park dengan puluhan Karakter Dinosaurus yang berbeda.Nuvreilla.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *