SKI News
Tak Mengira, Kontingen Magetan Cabang Olahraga Senam Mendapatkan Medali
Atlet aerobic gymnastic single putra Nana Linggar Antawiguna sekolah SMPN 2 Parang kelas IX berhasil pulang membawa medali perunggu di Popda XIV Bangkalan Madura
Suarakumandang.com, BERITA MAGETAN. Tak disangka Kontingen Magetan cabang olahraga (cabor) senam di ajang Pekan Olahraga Remaja Daerah (Popda) XIV yang digelar di Kabupaten Bangkalan Madura, Jawa Timur mendapatkan medali perunggu.
Cabor senam Popda ada tiga kelas yang dilombakan yakni kelas single putra/putri, dan kelas senam lantai beregu.
“Magetan hanya mengirim 1 atlit, yakni senam kelas single putra, dan kami berhasil pulang membawa medali perunggu,” ujar Sujito pelatih senam di Magetan.
Sujito mengungkapkan rasa terima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa atas berhasilnya atlet aerobic gymnastic single putra Nana Linggar Antawiguna sekolah SMPN 2 Parang kelas IX.
Ucapan terima kasih juga dilontarkan kepada semua pihak terutama Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Magetan.
Sujito juga berharap kepada Pemerintah Kabupaten Magetan ke depannya untuk memperhatikan pengadaan peralatan dan fasilitas yang selama ini belum memadai.
“Kami sangat berharap atas perhatiannya sehingga dalam event berikutnya bisa menambah atlet baik senam lantai dan aerobic gymnastic untuk mewakili Kabupaten Magetan,” jelasnya.
Diberitakan sebelumnya, dalam event Popda Magetan telah mengirim 9 cabor di Pekan Olahraga Remaja Daerah yang digelar di Kabupaten Bangkalan Madura selama lima hari, berakhir Minggu,(10/11/2024).
Jurnalis: Tim Redaksi.