Connect with us

SKI News

Asrori Satpol pp Magetan: Saya Pulang Kerja Langsung “Djudjug Jeding”

Published

on

Asrori salah satu petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol pp) Kabupaten Magetan, Jawa Timur sedang berjaga di karantina fasilitas khusus

Suarakumandang.com,BERITA MAGETAN. Asrori salah satu petugas Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol pp) Kabupaten Magetan, Jawa Timur menyebutkan bahwa menjaga pintu masuk di karantina fasilitas khusus tempat isolasi sejumlah pasien COVID-19  merasakan was-was.

Dia bersama rekannya bernama Ryan juga merupakan  anggota Satpol pp mendapatkan bagian ship jaga malam.”Pejagaan di  karantina fasilitas khusus dibagai menjadi 3 ship, ship pertama pukul 07:00 WIB sampai 13:00 WIB, ship ke-2 pukul 13:00 sampai 19:00 WIB dan ship ke-3  pukul 19:00 WIB sampai pukul 07:00 WIB.Masing-masing ship dua personel,”kata Asrori.Jumat, (05/06/2020).

Lanjut Asrori, penjagaan karantina tempat isolasi pasien COVID-19 sudah berjalan sejak 1 Mei 2020 lalu.“Perasaan saya jaga disini sebenarnya sedikit ngeri-ngeri takut, tapi mau bagimana lagi, ini tugas dan sudah kewajiban untuk dilaksanakan,”ujar Asrori kepada jurnalis suarakumandang.com.

Masih kata Asrori, sebenarnya yang di dalam itu orang sehat, cuman mereka itu positif dengan status  orang tanpa gejala (OTG).”Mereka seperti kita,  di dalam ya olah raga main bola dan melakukan kegiatan lainnya,”kata Asrori.

Masih kata Asrori, untuk hal yang tidak diinginkan petugas Satpol pp setiap jaga harus sesuai protocol kesehatan.”Kami tetap memakai masker, jaga jarak, dan selalu cuci tangan dengan sabun,”ucapnya.

Asrori menjelaskan tugas pokok di karantina yakni menjaga supaya mereka tidak keluar dari karantina.”Saat ini didalam tinggal 6 orang, dan semoga tidak bertambah lagi dan semoga lekas sembuh semua dan Magetan menjadi hijau,”harapanya.

Dalam kehidupan keluarga Asrori juga diterapkan protocol kesehatan, sepulang kerja tidak langsung ketemu anak dan istri, Namun Asrori langsung menuju kamar mandi.”Kalau pulang saya langsung “Djudjug” (menuju-red) Jeding (kamar mandi-red). Pakaian langsung dicuci dan langsung mandi,”ungkapnya.

“Kalau nggak begitu kasihan yang dirumah, makanya kalau pulang saya langsung mandi sampai bersih,”pungkasnya.

Jurnalis: Cahyo Nugroho.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *