Connect with us

SKI News

Jalan Rusak di Lembeyan Kawedanan Magetan Akan Segera Dicor Dan Dihotmix

Published

on

Mobil Polsek Lembeyan saat melintas diruas jalan rusak masuk wilayah Lembeyan Kulon. Berusaha mencari jalan yang layak dilaluidengan menghindari lubangan jalan.

Suarakumandang.com, BERITA MAGETAN. Upaya Pemerintah Kabupaten Magetan, Jawa Timur dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat terkait ruas jalan yang rusak sudah dilakukan secara maksimal.

Seperti ruas jalan kabupaten yang menghubungkan Kecamatan Kawedanan dengan Kecamatan Lembeyan, saat ini Pemerintah masih terus berupaya melakukan perbaikan meski bertahap.

Masyarakat dan pengguna jalan berharap bersabar, dipastikan akhir tahun 2022 ruas jalan Lembeyan Kawedanan selesai dicor dan dilanjutkan hotmix.

Muhtar Wahid Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruangan (DPUPR) Kabupaten Magetan menjelaskan bahwa setelah COVID-19 melanda dunia tak terkecuali Indonesia anggaran untuk Infrastruktur  tahun 2020 berkurang.

“Di DPUPR kabupaten Magetan anggaran terpangkas 40 persen. Sedangkan tahun 2021 terpangkas 60 persen, sehingga kami tidak bisa berbuat banyak,” ujar Muhtar Wahid  kepada jurnalis suarakumandang.com.

Dijelaskan pula, di tahun 2022 yang induk hanya sekitar 26 persen ditambah dengan Perubahan Anggaran Keuangan (P A K).

Lebih lanjut, P A K tahun 2022 ada Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (SILPA) yang banyak, maka dari itu Bupati meprioritaskan SILPA tahun 2022 mengejar infastruktur yang anggaran pada tahun 2020 dan tahun 2021 terpangkas banyak.

“Sehingga jalan di wilayah Kecamatan Lembeyan tepatnya di Desa Pupus yang rusak berat di akhir tahun 2022 akan dilakukan pengecoran semua, sebab kalau tidak di cor dengan semen akan percuma,” jelasnya.

Tambahnya, jika sudah dilakukan pengecoran dan lapisan jalan sudah stabil maka akan dilanjutkan hotmix atau diaspal goreng. Dan akan ditangani di Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (P-APBD) pada tahun 2022. “Kalaupun kurang, nanti kita anggarkan di anggaran tahun 2023,” jelasnya.

“Jalan Lembeyan yang rusak tepatnya di  desa Pupus yang harus ditangani, yakni memiliki ruas panjang jalan  4 Km,” ungkapnya.

Dalam kesempatan ini, Muhtar Wahid atas nama Pemerintah Kabupaten Magetan menyatakan permohonan maaf kepada masyarakat khususnya pengguna jalan belum dapat secara maksimal dalam memberikan pelayanan terkait jalan.

Hal ini diungkapkan mengingat anggaran Pemerintah Kabupaten Magetan sangat terbatas. ”Kami mohon maaf karena kemampuan kita sangat terbatas tapi kami akan terus berupaya untuk memberikan yang terbaik untuk masyarakat Magetan,” ucapnya.

“Kami tetap terus memperbaiki. Sebentar lagi masyarakat akan merasakan perbaikan-perbaikan jalan yang sudah mulai dikerjakan,” terangnya.

Di anggaran P A K ada 23 lokasi di sejumlah jalan yang akan dihotmix. Salah satunya yakni jalan yang akan dihotmix adalah  jalan kabupaten yang menghubungkan wilayah Kecamatan Takeran dengan wilayah Genengan. “Semoga diakhir tahun 2022 ini sudah mulai banyak jalan yang di hotmix dan pelebaran,” pungkasnya.

Jurnalis: Cahyo Nugroho.

Continue Reading
1 Comment

1 Comment

  1. Pingback: Jalan Rusak di Lembeyan Kawedanan Magetan Akan Segera Dicor Dan Dihotmix - Kabar Magetan

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *