Connect with us

SKI News

Pilkada Magetan 2018, Partai Hanura Akan Koalisi dengan PDI Perjuangan, Ini Pernyataan Tikno

Published

on

Tikno Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Magetan

Tikno Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Magetan

Magetan.Suarakumandang.com-Partai Hanura Magetan, Jawa Timur  masih belum menentukan sikap resmi dalam Pemilihan Kepala daerah ( Pilkada) Magetan  2018 mendatang. Namun Partai Hanura memberikan sinyal akan berkoalisi dengan PDI Perjuangan.

“Terkait dengan sikap resmi, pihak kami  harus menunggu mekanisme partai yang ada, “kata Tikno ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Magetan.

Tikno mengaku kalau isu diluar memang sudah banyak bila nanti bakal calon Joko Suyono mendapat rekom dari DPP partai Hanura akan koalisi dengan PDI Perjungan. “Memang dunia politik setiap detik bisa berubah, akan tetapi hingga sampai detik ini kami belum membuat keputusan, bahkan belum memastikan berkoalisi dengan partai manapun,”katanya kepada suara kumandang.

“Itu hanya isu yang menyebar di masyarakat, tapi kami masih belum membuat keptutusan untuk koalisi dengan partai PDI Perjuangan.”ucapnya.

Partai Hanura di DPRD hanya memiliki satu kursi dan itu sudah pasti kami akan koalisi dengan partai pada saat pilkada 2018 nanti.”Meskipun hanya punya satu kursi di DPRD, kami yakni dengan satu kursi mempunyai pengaruh kuat dalam pemilihan bupati dan wakil bupati 2018 nanti,”pungkasnya. Cahyo.

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *