Connect with us

SKI News

Lapas Pemuda Kota Madiun Ada Sabu, Timbangan dan Ponsel

Published

on

BARANG BUKTI: Inilah sejumlah barang bukti (BB) hasil penggeledahan di Lapas Pemuda Kota Madiun, tampak dibeber depan narapidana

BARANG BUKTI: Inilah sejumlah barang bukti (BB) hasil penggeledahan di Lapas Pemuda Kota Madiun, tampak dibeber depan narapidana

Madiun.Suarakumandang.com-Pengeledahan dilakukan Pengamanan Lapas Pemuda Kota Madiun dan petugas Sat Reskoba Polre Madiun Kota, mendapatkan sejumlah barang bukti (BB), Senin (20/02/2017) siang . Diperoleh dua paket sabu diperoleh terpisah, timbangan elektronik dan 4 unit ponsel. Selain itu, 5 orang narapidana narkoba diamankan petugas dan dibawa ke Mapolres Madiun Kota.

 “Kami sebelum melakukan pengeledahan tadi, sempat melakukan pemantauan khusus dari Minggu (19/02/2017) pukul 22.00 hingga Senin (20/02/2017) pukul 01.30 dinihari. Begitu diyakini ada narkoba, maka disampaikan ke Sat Reskoba Polres Madiun Kota dan ditindaklanjuti,” jelas Kepala Lapas Pemuda Yuli Hartono.
Hasil penggeledahan, tambahnya, diperoleh 2 paket sabu terbagi satu sel atas, ditemukan juga satu unit timbangan elektronik dan 4 unit ponsel. Diamankan dari sel lantai atas yaitu Ar, Dp, Ep dan Ky, sedangkan hasil pengembangan ikut terseret Ms narapidana sel bawah. Ke-5 narapidana itu dipidana 1,6-5 tahun lebih penjara.
Ia menyatakan ke-5 narapidana itu berasal dari Surabaya dan Magetan, sabu seberat 1,28 gram ditemukan sel atas, sabu 5,28 gram ditanam halaman blok. “Sabu itu belum diketahui dari mana dan milik siapa ? Diduga kuat sabu itu dilempar dari belakang tembok lapas, kebetulan makam,” ujarnya.
Menurutnya sabu 5,28 gram dibungkus tas plastik hitam dan bekas bungkus kopi, pelemparan tidak mungkin memakai tangan. Tapi, memakai ketapel hingga bisa melewati tembok pagar, kemungkinan dilakukan malam hari. Kemungkinan sabu masuk melalui pengunjung saat kecil, karena diperiksa detil.
“Kami hanya memiliki 3 orang penjaga tiap shift diatas, dibantu 2 orang staf. Bayangkan saja, luas bangunan lapas saja sekitar hampir 4 hektar, kini ke-5 narapidana dibawa ke Mapolres Madiun Kota,” ujar Kepala Lapas Pemuda ini lagi.
Terpisah, Kasat Reskoba Polres Madiun Kota AKP Sukono membenarkan pengeledahan itu-. “Kami sejak lama memantau dugaan peredaran sabu di Lapas Pemuda, kebetulan hari ini digeledah dan ditemukan sejumlah BB dari sabu, timbangan elektronik hingga ponsel. Ke-5 narapidana itu masih menjalani pemeriksaan intensif,” ujarnya. Basuki/Cahyo

 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *