SKI News
Kronologi Petani Asal Magetan Yang Meninggal Di Gubuk

Suarakumandang.com, BERITA MAGETAN. Kamis, (06/07/2023) sekitar pukul 08.30 WIB warga Kelurhan/ Kecamatan Panekan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur digegerkan ditemukan orang meninggal dunia
di dalam gubuk di persawahan desa setempat.
Setelah dilakukan Olah TKP oleh Polisi korban meninggal Suradi warga kelurahan setempat.
Sesuai keterangan Polisi, sekitar pukul 07.00 WIB, Ramin yang tak lain adalah pemilik sawah mengetahui Suradi
di gubug sedang memidahkan pupuk ke karung.
Tak lama kemudian Suradi sempat mengatakan kepada Ramin jika badanya tidak sehat dan pusing.
Mendengar keluhan dari Suradi, Ramin menyarankan agar Suradi pulang dan istirahat.
Usai diberi saran, Suradi menuju sungai yang tak jauh dari gubug bermaksud mencuci tangan dan membasuh muka
dan selanjutnya menuju gubug untuk istirahat.
Sekitar pukul 08.30 WIB, Ramin hendak menuju gubug tiba-tiba dikejutkan,
karena posisi Suradi tidur dengan posisi terlentang mulut terbuka serta kedua tanganya tidak bergerak.
Setelah diketahui korban dalam keadan meninggal dunia, akhirnya Ramin segera melaporkan ke ketua RT dan diteruskan ke Polsek Panekan.
Puskesmas Panekan dan hasil olah Team identifikasi Polres Magetan tidak menemukan tanda-tanda
atau bekas penganiayaan serta tidak pidana dan kematian korban kemungkinan akibat sakit.
Sementara itu, pihak keluarga telah menerima atas kematian korban dan telah membuat surat pernyataan tidak lakukan autopsi
mengetahui pemerintahan Kelurahan Panekan selanjutnya akan di lakukan prosesi pemakaman.
Kepala Seksi Hubungan Masyarakat (Kasi Humas) Polres Magetan AKP Budi Kuncahyo saat dihubungi membenarkan jika ada orang meninggal dunia
di gubuk area persawahan kelurahan/kecamatan Panekan.
“Tidak menemukan tanda-tanda atau bekas penganiayaan serta tidak pidana dan kematian korban kemugkinan akibat sakit,”pungkasnya.
Jurnalis: Cahyo Nugroho.
Cahyo
Juli 8, 2023 at 12:18 am
Oke