SKI News
Di Ngawi Ditemukan Mayat Bayi, Diduga dibunuh dan Dibuang Oleh Ibunya
Ngawi.Suarakumandang.com-Warga Desa Ketanggung, Kecamatan Sine, Kabupaten Ngawi, Jawa Timur dihebohkan dengan penemuan mayat bayi perempuan di sungai desa setempat. Sekitar pukul 10.00 WIB, Sabtu, (18/02/2017).
Saat ditemukan mayat bayi tersangkut diantara bebatuan dan menimbulkan bau busuk . Kondisinya bayi terletang dan luka memar bagian kepala.
Angga kali pertama yang menemukan mengatakan, penemuan bayi tersebut saat akan buang hajat ke sungai, berawal dikira sebuah boneka. “Karena saya penasaran bayi dengan bentuknya , saya panggil teman, setelah didekati ternyata mayat bayi, ada luka memar dikepala dan badan, gak tahu bekas luka apa,”jelas Angga.
Mengetahui ada mayat bayi, sejumlah warga ini langsung melapor ke Polsek Sine, Ngawi, Polisi yang mendapati laporan langsung mendatangi lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).
Ipda Suhardiyanto Wakapolsek Sine, menjelaskan, diduga bayi dibuang oleh ibunya setelah dilahirkan, sebab masih ada tali pusar di perutnya.”Diperkirakan jasad bayi sudah dua hari terbawa aliran sungai dan sudah membusuk,”katanya kepada suara kumandang
Sementara itu, jasad bayi perempuan yangg kondisinya mengenaskan tersebut dibawa ke kamar jenasah rumah sakit umum daerah (RSUD) dr. Soeroto Ngawi untuk diotopsi. “Kasus ini masih dalam dalam penyeldikan oleh pihak kepolisian Polres Ngawi guna mengungkap siapa yang membuang bayi yang baru lahir ini,”pungkasnya.Ratno